Selasa, 11 Mei 2010

Tulisan

Sehat dengan Wortel

Wortel memiliki kandungan vitamin A, vitamin C, memiliki banyak serat dan beta karoten yang baik untuk kesehatan tubuh kita. Di bawah ini resep-resep yang bisa anda coba untuk memasak menggunakan wortel.


Tumis Wortel Jamur

Bahan :
1 sdm margarine. 2 siung bawang putih. ½ buah bawang Bombay, Iris tipis. 200 gr filet ayam, Iris tipis. 2 buah wortel, Potong berbentuk korek api. ½ buah paprika hijau, Potong dadu. 3 buah jamur, Iris tipis. 3 sdm saus tiram. 2 sdm kecap manis. 1 sdm saus tomat. 50 ml air.

Cara Membuat :
Panaskan minyak goreng, lalu tumis bawang putih dan bawang Bombay hingga harum, masukkan ayam lalu aduk rata hingga berubah warna. Masukkan semua bahan lalu aduk rata hingga matang, angkat dan siap untuk disajikan.


Salad Wortel Kacang Mede

Bahan :
1 buah wortel, Bentuk bunga. 2 buah apel, Potong dadu. 50 gr kacang mede, Panggang. 5 sdm mayones. 2 sdm susu kental manis. 1 sdt gula pasir. 1 sdm keju parut. Daun selada

Cara Membuat :
Siapkan potongan wortel lalu rebus sebentar, angkat dan tiriskan. Siapkan wortel, apel, dan kacang mede dalam mangkuk, sisihkan. Campurkan mayones, susu kental manis, gula pasir, aduk rata lalu tuang kedalam campuran wortel dan aduk rata. Siapkan piring saji lalu beri daun salad dan masukkan salad wortel, taburi keju parut diatasnya dan sajikan segera.


Jus Wortel Jeruk Nipis

Bahan :
2 buah wortel ukuran besar. 2 buah jeruk nipis, Ambil airnya. 3 sdm madu. 100 ml air.

Cara Membuat :
Campurkan semua bahan dalam blender, lalu proses hingga halus. Kemudian tuang ke dalam gelas saji yang sudah dihias dan bisa ditambah dengan es batu jika diinginkan .Lalu sajkan segera


Referensi : Tabloid Bintang Indonesia Edisi 862 Tahun ke XVII Minggu Pertama November 2007

Tidak ada komentar:

Posting Komentar